Tadi saat makan malam kakak dan adik memainkan makanan mereka. Banyak nasi yang tercecer dengan sengaja. Melihat hal tersebut tentu saya merasa sedih. Kemudian saya bercerita kepada mereka, terutama kepada kakak. "Tahu tidak? Di luar sana ada banyak anak kecil yang ngga bisa makan, ngga bisa beli makanan karena ngga punya uang, padahal dia laper banget" ucap saya. "Kasihan" kata kakak. "Kenapa ngga bisa makan? Kenapa ngga bisa beli makanan?" Tanya kakak. "Karena ngga punya uang, kak. Orangtuanya juga ngga punya uang, atau mungkin malah ngga punya orangtua". Jawab saya. "Jadi kita harus bersyukur sekarang bisa makan dengan nyaman, makan dengan lauk yang enak, ayah bunda masih biaa beli makanan." Saya melanjutkan. Kakak terlihat mengerti. Dia pun berhenti memainkan makanannya dan berkata kalau dia sudah selesai makan, lalu dia melanjutkan bermainnya. Kadang kalau sudah selesai makan tetapi masih ada makanan di piringnya, dia mem...
kumpulan letupan pikiran bundanya Faiq-Syaura-Tsabita yang sempat tertangkap aksara