Sebentar lagi hari raya idul adha akan tiba tetapi kami belum dapat kambing. Sebagai pendatang kami sempat kebingungan akan membeli dimana. Kemarin ada tetangga yang merekomendasikan sebuah tempat (atau pengelola), yang awalnya kami kira peternakan, tapi ternyata mereka hanya sebagai pengelola qurban yang menerima qurban dalam bentuk uang. Kami pun melanjutkan pencarian. Saat pulang dari Intan Pari beberapa hari yang lalu, saya melihat ada peternakan kambing "Hana Farm" yang ternyata lokasinya tidak jauh dari komplek rumah kami. Akhirnya, hari Kamis sore lalu kami jalan-jalan dan sekalian datang ke sana untuk melihat-lihat.
Sesampainya di sana... Waaaah kambingnya ada banyak! Dan, udah banyak yang punya jugaaa. Hehehe. Tapi masih ada beberapa yang belum bertuan. Alhamdulillaah. Setelah berkeliling melihat peternakan, kami mengobrol dengan pemilik peternakan. Masya Allah pemiliknya ngerti banget soal kambing dan kambing untuk qurban! Kami jadi dapet banyak ilmu baru. Karena beliau paham banget ilmunya dan memelihara kambing-kambingnya dengan cara yang baik dan makanan yang baik dan halal, kami jadi mantap untuk membeli kambing beliau. Apalagi jarak peternakan yang dekat dengan rumah. Dan ternyata, pemilik peternakannya pun sering banget sholat di masjid yang sama dengan masjid yang setiap hari suami datangi. Hehehe.
Hari itu saya dan suami juga anak-anak sama-sama mendapat banyak pelajaran dan ilmu baru. Saya dan suami jadi tahu ilmu tentang kambing dan pengetahuan kami seputar kambing qurban jadi bertambah. Sedangkan untuk Faiq dan Syaura, ini merupakan kali pertama mereka ke peternakan kambing. Faiq sangat senang dan tertarik dengan peternakan. Ia memegang kambing, bertanya soal kambing kepada pemilik peternakan, dan sempat memeluk kambing kecil berusia satu bulan juga. Hehehe. Alhamdulillaah :)
Karanganyar, 19 Agustus 2017
#CatatanBelajarBunfasya
#Level3
#Day5
#Tantangan10Hari
#MyFamilyMyTeam
#KuliahBunsayIIP
Sesampainya di sana... Waaaah kambingnya ada banyak! Dan, udah banyak yang punya jugaaa. Hehehe. Tapi masih ada beberapa yang belum bertuan. Alhamdulillaah. Setelah berkeliling melihat peternakan, kami mengobrol dengan pemilik peternakan. Masya Allah pemiliknya ngerti banget soal kambing dan kambing untuk qurban! Kami jadi dapet banyak ilmu baru. Karena beliau paham banget ilmunya dan memelihara kambing-kambingnya dengan cara yang baik dan makanan yang baik dan halal, kami jadi mantap untuk membeli kambing beliau. Apalagi jarak peternakan yang dekat dengan rumah. Dan ternyata, pemilik peternakannya pun sering banget sholat di masjid yang sama dengan masjid yang setiap hari suami datangi. Hehehe.
Hari itu saya dan suami juga anak-anak sama-sama mendapat banyak pelajaran dan ilmu baru. Saya dan suami jadi tahu ilmu tentang kambing dan pengetahuan kami seputar kambing qurban jadi bertambah. Sedangkan untuk Faiq dan Syaura, ini merupakan kali pertama mereka ke peternakan kambing. Faiq sangat senang dan tertarik dengan peternakan. Ia memegang kambing, bertanya soal kambing kepada pemilik peternakan, dan sempat memeluk kambing kecil berusia satu bulan juga. Hehehe. Alhamdulillaah :)
Karanganyar, 19 Agustus 2017
#CatatanBelajarBunfasya
#Level3
#Day5
#Tantangan10Hari
#MyFamilyMyTeam
#KuliahBunsayIIP
Komentar
Posting Komentar