Dongeng malam ini tentang sebuah bintang bernama Starla yang pergi berjalan-jalan ke bukit yang indah dipenuhi dengan bunga. Starla ingin memetik bunga tetapi Hatchi si Lebah berkata kepadanya bahwa jika bunga-bunga itu dipetik maka bunga-bunga itu akan cepat layu dan tidak indah lagi. Padahal banyak yang senang memandang keindahan bunga, para lebah dan kupu-kupu pun mendapat manfaat dari kehadiran bunga-bunga tersebut.
Selain Hatchi ada juga Kucan si kupu-kupu juga Kitty si kucing. Mereka bermain bersama di taman bunga hingga ketiduran.
Tak terasa matahari semakin turun, Starla dan teman-temannya pun kembali pulang. Saat pulang mereka berjanji untuk merawat tanaman di sekitar mereka karena jika tanaman dirusak maka tanaman tersebut akan menjadi tidak indah lagi dan berkurang manfaatnya.
Cerita malam ini banyaaaakkk sekali improvisasi. Ayahnya hanya membuka cerita dengan satu kalimat, tetapi kemudian ceritanya berkembang dengan banyak tokoh dan dialog. Seperti biasa Faiq sangat menikmati sesi mendongeng bebas seperti ini.
Selain Hatchi ada juga Kucan si kupu-kupu juga Kitty si kucing. Mereka bermain bersama di taman bunga hingga ketiduran.
Tak terasa matahari semakin turun, Starla dan teman-temannya pun kembali pulang. Saat pulang mereka berjanji untuk merawat tanaman di sekitar mereka karena jika tanaman dirusak maka tanaman tersebut akan menjadi tidak indah lagi dan berkurang manfaatnya.
Cerita malam ini banyaaaakkk sekali improvisasi. Ayahnya hanya membuka cerita dengan satu kalimat, tetapi kemudian ceritanya berkembang dengan banyak tokoh dan dialog. Seperti biasa Faiq sangat menikmati sesi mendongeng bebas seperti ini.
Komentar
Posting Komentar