Kali ini saya ingin mengulas aplikasi Pixellab, sebuah aplikasi photo editing maupun text editing dalam gambar. Beberapa kali saya memakai Pixellab untuk membuat desain promo dagangan dan mini biodata saya karena saya sangat suka dengan fitur "save as project"-nya. Berbeda dengan PicsArt atau Snapseed yang tidak memiliki fitur serupa, bagi saya yang masih sering mendapat interupsi saat berkutat dengan gadget tentu sangat terbantu dengan fitur tersebut. Nantinya saya tinggal melanjutkan saja desain saya yang belum selesai (berupa project) dari folder my project.
Pilihan font yang ditawarkan pun lebih banyak dari PicsArt dan Snapseed, selain itu kita bisa mengatur tebal tipisnya huruf, diberi highlight atau tidak, didesain 3D atau tidak.
Saya belum begitu mahir mengoperasikan aplikasi ini dan belum banyak mengopreknya. Tapi sejauh ini aplikasi ini cukup mudah dan menarik untuk digunakan.
#Tantangan10Hari
#Level12
#KuliahBunsayIIP
#KeluargaMultimedia
Pilihan font yang ditawarkan pun lebih banyak dari PicsArt dan Snapseed, selain itu kita bisa mengatur tebal tipisnya huruf, diberi highlight atau tidak, didesain 3D atau tidak.
Saya belum begitu mahir mengoperasikan aplikasi ini dan belum banyak mengopreknya. Tapi sejauh ini aplikasi ini cukup mudah dan menarik untuk digunakan.
#Tantangan10Hari
#Level12
#KuliahBunsayIIP
#KeluargaMultimedia
Komentar
Posting Komentar