Di pekan keempat ini kami mendapat pengetahuan baru, yaitu proses check in. Proses check in yang kami lakukan, antara mentor dan mentee, adalah proses mengobrol dan evaluasi apa yang sudah dijalani selama ini apakah sudah tepat atau belum, apa saja yang sudah baik, dan apa yang perlu ditingkatkan lagi.
Saat saya check in dengan mentor, Alhamdulilah kami ternyata sudah merasa nyaman satu sama lain, dan proses kami insya Allah sudah berjalan sesuai tahapan yang direkomendasikan oleh tim Bunda Cekatan. Di pekan kelima dan seterusnya nanti mentor akan memberi saya PR dan saya menyetujuinya.
Untuk proses check in bersama mentee Alhamdulilah juga berjalan baik. Saya mendapat feedback positif dari mentee saya. Semoga kami bisa sama-sama berproses dan tetap semangat dengan apa yang sudah kami tuliskan. Aamiin...
Komentar
Posting Komentar